Binroh Islam Dinas Pelayanan Pajak Provinsi DKI Jakarta mengadakan Lomba Azan di Masjid Al-Badar Gedung Dinas Teknis Jl. Abdul Muis No. 66 Gambir, Jakarta Pusat. Peserta Azan diikuti oleh perwakilan pegawai kantor yang ada di Gedung Abdul Muis maupun Jamaah lain dari sekitar kantor yang sering Sholat berjamaah di Masjid Al Badar pada saat Sholat Zuhur dan Ashar dan mengikuti ceramah harian Bada` Zuhur.
Tujuan Lomba adalah mencari Muazin baru yang dapat membantu pelaksanaan Azan sebelum Sholat berjamaah di Masjid Al Badar dengan suara dan lafal pengucapan yang baik sesuai kaidah yang dibenarkan. Para peserta yang ikut berjumlah 35 orang, dibagi dalam 7 kelompok dan dimulai pada tanggal 13 Februari dan berakhir lomba pada hari Jumat tanggal 27 Februari 2016. Juara I direbut oleh Saudara Achmad Kosasih dari Sekretariat Korpri dengan jumlah nilai 94,8. Juara lainnya adalah Juara II Sdr. Aris dengan nilai 89, 2, Juara III Sdr. Rachmat Wahyudin 88,0 dan Harapan I Sdr. Jazuli 87,8, Harapan II Sdr. Fajar 85,7 dan Harapan III Sdr. M.Kamil 81,0. Semua Pemenang memperoleh hadiah uang tunai, baju gamis, sarung dan peci. Sedangkan seluruh peserta yang belum mendapatkan juara mendapat bingkisan sarung dan peci.
Bapak Wakil Kepala Dinas Pelayanan Pajak Edy Sumantri sebagi pembina Binroh Islam mengharapkan agar lomba-lomba bernafaskan agama akan sering dilakukan oleh Binroh Islam seiring dengan peningkatan mutu hadiahnya, yang terpenting adalah sebagai wujud syiar agama dan menjaga silaturahmi antar jamaah Masjid Al-Badar. (Phn). [caption id="attachment_374893" align="alignleft" width="250"] Sdr. Anis Fuadh peserta lomba Azan mewakili Humas DPP[/caption]