• Beranda
  • Berita
  • Monitoring Online System Bidang Tipda dan Sudin Pajak Barat

Monitoring Online System Bidang Tipda dan Sudin Pajak Barat

29 Juni 2016
13438952_291742901172102_2791193160039373751_n

Tim Gabungan Sudin Pajak Jakarta Barat dengan Bidang TIPDA DPP melakukan monitoring dan evaluasi online system baik berbasis CMS BRI maupun e-POS. Dengan monitoring ini diharapkan adanya peningkatan status terkoneksi maupun autodebet guna maksimalisasi pelayanan dan pengawasan (26/6/2016). 13483155_291743164505409_1055079849823433340_o

Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta telah memberikan alat e-POS (electronic Point of Sales) kepada wajib pajak yang belum terdaftar melalui online system Bank BRI. e-POS yang berjumlah ± 5.500 unit, dimana alat tersebut berfungsi sebagai alat collecting data untuk men-capture data transaksi yang dilakukan oleh wajib pajak. Saat ini jumlah alat e-POS yang sudah didistribusikan kepada wajib pajak berjumlah ± 3.000 unit. 13528108_291742951172097_7134307400732163521_o

Alat ini dikembangkan untuk menjaring wajib pajak yang dalam menjalankan usahanya masih memiliki peralatan pembayaran manual. Selain sebagai alat bantu kasir alat ini membantu memudahkan perhitungan kewajiban perpajakannya. Alat e-POS diberikan kepada wajib pajak dengan sistem pinjam pakai, sehingga wajib pajak wajib harus menjaga alat tersebut dengan baik. (Sudin Pajak Barat/Pohan/Humas Pajak Jakarta)

TAGS: